Breaking News

NASIONAL Sempat Jatuh Pingsan, Romo Magnis dalam Kondisi Sadar 19 Oct 2017 14:27

Article image
Romo Franz Magnis-Suseno. (Foto: Ist)
Romo Benny menambahkan, Romo Magnis sudah dalam kondisi sadar dan sedang dilakukan pengecekan.

JAKARTA, IndonesiaSatu.co - Budayawan Franz Magnis-Suseno dikabarkan pingsan saat memberi ceramah di Universitas IULI BSD, Tangerang, Kamis (19/10/2017). Tokoh Katolik yang biasa disapa Romo Magnis ini langsung diantar ke UGD EKA Hospital BSD.

"Romo Magnis saat ini berada di UGD EKA Hospital BSD. Tadi pagi setelah memberi ceramah di Universitas IULI BSD, Rm Magnis drop. Saat ini saya dan Pak Santoso sedang menuju RS tersebut. Kabar lain menyusul," ujar Rm Sudarminta, rekan kerja Romo Magnis.

Romo Benny Susetyo membenarkan berita Romo Magnis pingsan tersebut.

"Iya, jatuh pingsan setelah memberi ceramah. Sekarang masih dirawat di Rumah Sakit Eka Hospital," katanya.

Romo Benny menambahkan, Romo Magnis sudah dalam kondisi sadar dan sedang dilakukan pengecekan. “Masih dalam pengecekan dan dalam kondisi sadar,” ujarnya.

Romo Magnis dianugerahi Bintang Mahaputra Utama pada 13 Agustus 2015 oleh Pemerintahan Joko Widodo atas jasa-jasanya di bidang kebudayaan dan filsafat.

---

Komentar